Telur Asin tidak hanya bisa dimakan begitu saja tapi bisa dibuat kreasi masakan yang cukup enak. telur asin yang tahan disimpan dalam waktu lama ini sauatu waktu dapat dibuat menu masakan baru berupa telur asin goreng. Berikut ini resep telur asin goreng untuk keluarga anda tercinta dirumah.
Bahan :
Cara Membuat :
Bahan :
- Telur asin matang 3 butir, potong bulat setebal 1 cm
- Tepung terigu 150 gram
- Tepung beras 1 sdm
- Custard powder 1 sendok teh
- Baking powder 1/2 sendok teh
- Merica bubuk 1/4 sendok teh
- Garam secukupnya
- Putih telur 2 butir
- Minyak goreng 750 gram
Cara Membuat :
- Adonan Lapisan : Campur terigu, tepung beras, custard powder, baking powder, merica dan garam. Aduk hingga rata.
- Gulingkan telur asin di atas adonan lapisan hingga rata. Angkat.
- Celup telur asin dalam putih telur hingga rata. Angkat dan tiriskan.
- Gulingkan kembali telur di atas adonan lapisan sambil di putar hingga rata.
- Lakukan kegiatan melapis telur asin 2 kali agar kulit lebih tebal dan renyah.
- Panaskan minyak, goreng telur hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan hangat.
Comments
Post a Comment