Resep Bubur Ketan Hitam
Bubur ketan hitam adalah makanan tradisional sehat yang mudah dijumpai. Cara membuat bubur ketan hitam sangat mudah dan khasiatnya sangat banyak bagi tubuh. Ketan hitam kaya akan vitamin, mineral, Zat besi, serat dan antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan kita terutama untuk anak anda.resep Bubur Ketan Hitam:
bahan:
- 400 gram ketan hitam, rendam selama kurang lebih 2 jam
- 2 lembar daun pandan
- 1250 cc air
- 125 cc air gula aren
- 1/4 sendok teh garam
- 375 cc santan, masak hingga mendidih
Cara membuat
- Campur ketan hitam, air, dan daun pandan, lalu masak di atas api sedang hingga matang selama 40 menit sambil diaduk-aduk.
- Tambahkan air gula aren, aduk rata, masak hingga air hampir habis dan mengental, lalu masukkan garam, aduk rata, angkat, dinginkan.
- Sajukan hangat-hangat. Untuk 4 porsi.
Comments
Post a Comment