Perkedel banyak sekali macamnya dan umumnya sih dibuat dari kentang. Perkedel yang satu ini dibuat dari bahan singkong alias ubi kayu. Sebenarnya perkedel singkong ini sudah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia khususnya di Jawa dengan sebutan Lentho. Jadi Perkedel singkong ini termasuk makanan tradisonal kita yang wajid dilestarikan. Rasanya cukup gurih dan biasa dipakai sebagai lauk, atau makanan pendamping minum kopi.
Bahan :
1. Singkong parut 500 gram ( Supaya lentho tidak terasa pahit, Sebaiknya singkong diperas dan tampung dalam wadah air perasan tadi. Setelah diendapkan beberapa saat air perasan akan terpisah antara pati dan air yang bening. Lalu buang air yang bening, campur kembali pati yang mengendap ke dalam ampas singkong yang diperas tadi.)
2. Daging ayam cincang 150 gram -
3. Seledri 2 tangkai, iris tipis
4. Minyak goreng untuk menggoreng lentho
Bumbu halus :
- Bawang putih 3 siung
- Ketumbar 1.2 sdt, sangrai
- Kunyit 1 cm, sangrai
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Cabai Rawit dan cabai merah secukupnya (jika suka pedas)
Cara membuat :
1. Campur singkong parut, daging ayam, seledri dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Bentuk campuran singkong bulat lonjong atau sesuai selera.
3. Panaskan minyak, goreng campuran singkong di atas api sedang hingga matang dan kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
4. Sajikan .
Bahan :
1. Singkong parut 500 gram ( Supaya lentho tidak terasa pahit, Sebaiknya singkong diperas dan tampung dalam wadah air perasan tadi. Setelah diendapkan beberapa saat air perasan akan terpisah antara pati dan air yang bening. Lalu buang air yang bening, campur kembali pati yang mengendap ke dalam ampas singkong yang diperas tadi.)
2. Daging ayam cincang 150 gram -
3. Seledri 2 tangkai, iris tipis
4. Minyak goreng untuk menggoreng lentho
Bumbu halus :
- Bawang putih 3 siung
- Ketumbar 1.2 sdt, sangrai
- Kunyit 1 cm, sangrai
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Cabai Rawit dan cabai merah secukupnya (jika suka pedas)
Cara membuat :
1. Campur singkong parut, daging ayam, seledri dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Bentuk campuran singkong bulat lonjong atau sesuai selera.
3. Panaskan minyak, goreng campuran singkong di atas api sedang hingga matang dan kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
4. Sajikan .
Comments
Post a Comment