Bahan-bahan: 150 gr Daging Has Dalam Potong Panjang 75 gr Jahe Potong Panjang 100 gr Nanas Potong Panjang 50 gr Bawang Putih Cincang 75 gr Bawang Bombay Potong Panjang 50 cc Minyak Sayur 75 cc Saus Tiram 1 Sachet Royco Sapi 50 cc Air 2 sdm(10 gr) Maizena + Air untuk Pengental 1 sdt (3 gr) Minyak Wijen Cara membuat: Panaskan minyak sedikit, Masukkan potongan daging yang sudah diberikan bumbu, masak sebentar hingga berwarna kuning keemasan, angkat dan sisihkan. Dengan pan yang sama, Tumis bawang putih dan bawang Bombay sampai aromanya keluar. Masukkan jahe sambil diaduk. Tambahkan saus tiram dan air, masak sebentar. Tambahkan daging dan potongan nanas, tunggu kuahnya sampai mendidih. Masukkan Royco Sapi lalu siramkan pengental (Maizena + air). Masak sebentar, tambahkan minyak wijen. daging Sapi Jahe siap disajikan. source: http://resepmasakansedap.com/
Aneka kumpulan resep masakan tradisional dan modern Indonesia.